Wednesday, October 7, 2009

INDONESIA DAN RUSIA AKAN TANDA TANGANI NOTA KESEPAHAMAN BIDANG PERTANIAN

Kesepakatan ini merupakan salah satu hasil penting dari pertemuan antara Menteri pertanian Indonesia Dr. Anton Apriyantono dengan menteri pertanian Rusia Ms. Elena B. Skrynnik yang dilaksanakan tanggal 28 September 2009 Senin yang lalu.

Dalam pertemuan yang didampingi oleh Duta Besar RI untuk Rusia Bpk. Dr. Hamid Awaludin ini disepakati juga bahwa MoU direncanakan akan ditandatangani paling lambat pada pertemuan joint comission ke 6 Indonesia – Rusia yang akan dilaksanakan pada 18 – 20 Oktober 2009 di Jakarta.

Keputusan ini merupakan suatu langkah maju yang ditunjukkan oleh pemerintah Rusia dan hal yang sangat menggembirakan Indonesia mengingat selama ini ada kesan pemerintah Rusia kurang begitu antusias untuk menindak-lanjuti pembentukan MoU kerjasama di bidang pertanian dengan Indonesia.

Baik Menteri Pertanian Indonesia maupun Dubes KBRI Moskow tidak menduga keputusan Menteri Pertanian Rusia ini yang bahkan mendesak agar Nota Kesepahaman ini sesegera mungkin dapat ditanda tangani. Terkait dengan hal ini maka KBRI Moskow bekerjasama dengan Deptan langsung mempersiapkan draft MoU yang segera dikonsultasikan ke pihak Rusia maupun pihak terkait di Indonesia, sehingga MoU dapat selesai sesuai dengan target yang sudah dicanangkan.

Salah satu poin yang diharapkan akan masuk dalam nota kesepahaman ini adalah kemungkinan pengiriman SDM Indonesia untuk mengikuti training, penelitian, dan pendidikan lanjutan di Rusia, serta kemungkinan melakukan perdagangan timbal balik komoditas gandum dan mesin pertanian Rusia dengan CPO.

No comments:

Ein schoenes Lied

Noch einen schoenes Lied